Sumsel.Radarinformasinews.com, Palembang – POSE RI bersama Serikat Masyarakat Sumsel (SMS) melakukan aksi unjuk rasa di depan Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan, Kamis (04/07), menuntut penegakan hukum atas dugaan korupsi pada pengadaan perlengkapan di Bagian Hukum Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU).
Desri Nago selaku Koordinator Aksi menegaskan bahwa korupsi di Baturaja, OKU, sudah merajalela dan menjadi “lahan empuk bagi para koruptor.” Ia mendesak Kejati Sumsel agar tidak tinggal diam dan segera bertindak tegas terhadap dugaan korupsi berjamaah yang terjadi.
“Pemberantasan korupsi juga memerlukan peningkatan peran serta masyarakat. Dengan itulah POSE RI mendukung dan mendesak Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan untuk segera melakukan tindakan sesuai dengan kapasitas dan kewenangannya,” Ungkapnya.
Dalam orasinya, Pose RI dan SMS menyampaikan terkait Indikasi Dugaan Perbuatan Melawan Hukum, panggil dan periksa terkait Dugaan Penyimpangan Anggaran untuk:
1. Kegiatan belanja Natura dan Pakan Natura pada Sekretariat Daerah Kabupaten Ogan Komering Ulu Bagian Perlengkapan, Kode RUP 44521568 pagu anggaran Rp. 2.236.676.519,-, sumber dana APBD Kabupaten Ogan Komering Ulu Tahun 2023 (Dokumen Terlampir).
2. Kegiatan belanja Natura dan Pakan Natura pada Sekretariat Daerah Kabupaten Ogan Komering Ulu Bagian Perlengkapan, Kode RUP 48369840 pagu anggaran Rp. 2.402.396.977,-, sumber dana APBD Kabupaten Ogan Komering Ulu Tahun 2024 (Dokumen Terlampir).
3. Kegiatan belanja Natura dan Pakan Natura pada Sekretariat Daerah Kabupaten Ogan Komering Ulu bagian perlengkapan, Kode RUP 47505631 pagu anggaran Rp. 386.074.539,- sumber dana APBD Kabupaten Ogan Komering Ulu Tahun 2024 (Dokumen Terlampir).
4. Kegiatan belanja, Belanja Makanan dan Minuman Jamuan Tamu pada Sekretariat Daerah Kabupaten Ogan Komering Ulu bagian perlengkapan, Kode RUP 44501592 Pagu Anggaran Rp. 3.787.710.000,-, sumber dana APBD Kabupaten Ogan Komering Ulu Tahun 2023 (Dokumen Terlampir).
5. Kegiatan belanja Belanja Makanan dan Minuman Jamuan Tamu pada Sekretariat Daerah Kabupaten Ogan Komering Ulu Bagian Perlengkapan, Kode RUP 47507774 Pagu Anggaran Rp. 3.509.440.000,-, sumber dana APRD Kabupaten Ogan Komering Ulu Tahun 2024 (Dokumen Terlampir).
“Pengadaan di Setda Bagian Hukum ini di duga penuh permainan. Kami telah menyerahkan laporan beserta kronologi dan data lengkap. Kami akan terus kawal hingga ada kepastian hukum,” tegas Desri.
Aksi ini diterima langsung oleh Kasi Kenkum Kejati Sumsel, Fanny, SH., MH., dan dikawal oleh Kasat Intelkam AKBP MP Nasution, SH., MH. POSE RI juga menegaskan akan kembali mempertanyakan tindak lanjut kasus ini dalam waktu dekat. (Rilis)